6 Manfaat Kurma bagi Kesehatan yang Terbukti Secara Ilmiah

manfaat kurma bagi kesehatan
Manfaat Buah Kurma bagi Kesehatan yang Terbukti Secara Ilmiah (healthline.com)

Jogjakeren – Di balik ajaran dalam Islam untuk mengonsumsinya, serta rasanya yang begitu lezat, manfaat buah kurma bagi kesehatan sangatlah luar biasa. Buah kurma menjadi salah satu hal yang sangat identik dengan bulan puasa dan umat Islam.

Buah kurma memiliki rasa dan aroma yang begitu khas. Selain mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh, buah kurma juga mengandung sejumlah vitamin, mineral, serta serat yang membantu dalam melancarkan metabolisme dalam tubuh.

manfaat kurma bagi kesehatan
Manfaat Buah Kurma bagi Kesehatan yang Terbukti Secara Ilmiah (healthline.com)

Berbagai Manfaat Kurma bagi Kesehatan Secara Ilmiah

Dilansir dari CNN Indonesia, kurma memiliki berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan. Hal ini juga telah dibuktikan oleh berbagai riset, sehingga tentu akan lebih akurat dan terpercaya.

Bacaan Lainnya

Beberapa manfaat kurma untuk kesehatan tubuh di antaranya:

Mengontrol Kadar Gula dalam Darah

Mengonsumsi buah kurma, mampu membantu mengontrol kadar gula dalam darah. Kandungan fruktosa yang terdapat dalam buah kurma sangat baik untuk tubuh, di mana fruktosa ini merupakan jenis gula alami yang ada dalam tubuh manusia.

Selain itu, serat yang terkandung dalam buah kurma juga cukup tinggi. Sementara, kandungan serat yang tinggi akan mencegah peningkatan kadar gula darah yang berlebih setelah makan. Hadirnya serat ini juga menjadikan kurma sangat baik dikonsumsi untuk mencegah diabetes.

Membantu Melancarkan Pencernaan

Selain bermanfaat dalam mengontrol kadar gula dalam darah, serat dalam buah kurma juga berperan penting dalam melancarkan pencernaan. Serat akan membantu melancarkan sistem pencernaan dengan mencegah sembelit.

Kandungan serat akan mengakibatkan feses lebih banyak memiliki kadar air. Hal ini menjadikan feses lebih mudah untuk dikeluarkan, sehingga sembelit pun juga dapat dihindari.

Mengandung Banyak Antioksidan yang Mampu Mencegah Kanker

Kurma memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Kandungan antioksidan yang tinggi mampu membantu tubuh dalam mencegah berbagai penyakit kronis seperti kanker, diabetes, serta Alzheimer.

Antioksidan berperan dalam melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas yang mampu mengakibatkan peradangan dan kerusakan organ. Beberapa antioksidan yang penting dan terdapat dalam buah kurma adalah Flavonoid, Karoteniod, serta Asam fenolik.

Membantu Menjaga Kesehatan Tulang

Kesehatan tulang sangat penting untuk kita jaga. Tulang merupakan kerangka pembentuk dan penopang tubuh manusia, sehingga kesehatannya tidak boleh kita lalaikan.

Salah satu manfaat kurma bagi kesehatan adalah mampu membantu menjaga kesehatan tulang. Hal ini disebabkan oleh kandungan mineral yang cukup tinggi di dalam buah kurma.

Beberapa mineral yang ada di dalam buah kurma di antaranya fosfor, kalium, kalsium, serta magnesium. Kandungan mineral dalam kurma tersebut akan mampu menjaga kesehatan tulang, yakni dengan mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis atau pengeroposan tulang.

Membantu Meringankan Terjadinya Disfungsi Seksual

Dilansir dari Organic Facts, buah kurma mampu membantu meringankan terjadinya disfungsi seksual pada pria. Kandungan estradiol serta flavonoid dalam buah kurma mampu meningkatkan jumlah sel sperma.

Tak hanya jumlahnya, senyawa tersebut juga mampu meningkatkan kualitas sel sperma pada pria. Dengan demikian, kesuburan pria akan semakin meningkat.

Kurma Mampu Meningkatkan Kesehatan Otak

Buah kurma, juga mampu menjaga dan meningkatkan kesehatan otak. Kandungan antioksidan dan antiinflamasi dalam buah kurma, mampu mengurangi inflamasi dalam otak, serta meminimalisir risiko penyakit yang bersifat neurodegeneratif.

Dalam CNN Indonesia dijelaskan bahwa berdasarkan hasil studi, kurma mampu mengurangi kadar protein beta amiloid. Protein ini mampu membentuk plak di otak, yang apabila menumpuk akan mengakibatkan kematian sel.

Di balik warna, bentuk, rasa, dan aromanya yang khas, buah kurma menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh. Bagi Anda yang ingin membentuk pola hidup sehat, kurma bisa menjadi salah satu buah yang tepat untuk dikonsumsi dalam keseharian Anda.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *