Tips Agar Tetap Produktif Ketika WFH

Ilustrasi Work From Home (image : pexels/bongkarn-thanyakij)
Ilustrasi Work From Home (image : pexels/bongkarn-thanyakij)

jogjakeren.com – WFH, yang merupakan kependekan dari work from home adalah kebijakan pemerintah dan beberapa perusahaan untuk mempekerjakan para pegawai atau karyawan dari rumah masing-masing. Apakah Kamu salah satunya?

Saat ini, bekerja dari rumah merupakan salah satu bentuk social distancing yang dirasa cukup efektif untuk meminimalisir penularan Covid-19 atau virus corona. WFH memang bisa jadi alternatif saat bekerja. Namun beberapa dari kamu sering melakukan kesalahan saat WFH. Bila tidak dijalankan dengan baik, WFH bisa menjadi bumerang buat kamu. Pekerjaan yang ditunda-tunda, produktivitas menurun, akhirnya bisa-bisa dapat amarah dari si bos deh.

Kebanyakan orang justru melupakan pekerjaan utamanya saat sedang bekerja di rumah.  Sehingga pekerjaan pun berantakan. Hindarilah hal-hal yang dapat mengganggu pekerjaan. Selesaikan dulu pekerjaannya, baru melakukan hal yang lain. Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu coba jika ingin tetap produktif ketika WFH:

Read More

Prioritaskan pekerjaan

Salah satu kebiasaan buruk saat WFH yaitu terlalu banyak melakukan kesibukan yang tidak berkaitan dengan pekerjaan. Ingat, WFH bukan work for home. Prioritaskan pekerjaan dahulu sebelum melakukan hal yang lain, seperti menonton televisi, membaca komik, bermain dengan hewan peliharaan dan hal lain yang dapat mengganggu pekerjaan kamu.

Prioritaskan kamu saat bekerja di rumah untuk menyelesaikan pekerjaan.

Pandai membagi waktu untuk istirahat dan bekerja

Waktu adalah uang. Selalu bekerjalah dengan produktif agar tetap menghasilkan. Atau Kamu justru lebih sering membuang-buang waktu? Dengan berdalih “untuk beristirahat sejenak dan menenangkan pikiran”, tenyata kamu menghabiskan waktu hanya bermalas-malasan saja. Bahkan tiduran seharian, bisa seenaknya bermain game, dan bermain HP yang tidak ada manfaatnya.

Oke, tidak ada salahnya jika di sela-sela bekerja, kamu tetap ada waktu untuk keluarga. Berinteraksi sama mereka dengan quality time yang menyenangkan.

Istirahat memang perlu saat dibutuhkan, tetapi jangan terlalu banyak. Tetap pergunakan waktu istirahat untuk hal yang bermanfaat. Sekali waktu, keluar rumah untuk meregangkan otot dengan berolah raga ringan dan berjemur untuk menjaga kesehatan. Buka Al-Qur’an-mu untuk menambah hafalan, atau meminta pengkajian tafsir Al-Qur’an kepada ustaz via telepon atau video call jika ada waktu luang.

Bangun pagi

Kamu harus tetap bangun pagi sebagaimana biasa ketika harus bekerja di kantor. Jangan sampai kesiangan. Kebanyakan orang berpikir bahwa dengan WFH mereka dapat bangun sesuka hati tanpa memperhatikan jam kerja.

Hal ini tentu harus kamu hindari karena jika kamu bangun siang, maka jadwal kerja kamu bisa berantakan. Salat subuh bisa jadi kesiangan, mandi mungkin hanya tergantikan dengan cuci muka. Apalagi buat sarapan dan tentunya jam kerja akan berkurang gara-gara bangun siang.

Kebiasaan ini cukup fatal ketika kamu sedang work from home.

Berpenampilan rapi

Penampilan yang rapi perlu dijaga agar kamu merasakan suasana layaknya sedang pergi ke kantor. Mood juga akan terjaga dengan penampilan yang rapi. Biasakan mandi pagi, bersihkan diri, dan tampil rapi terlebih dahulu sebelum memulai kerja di rumah. Kalau kamu berpenampilan kusut dan acak-acakan, kamu sadar nggak sih bahwa akan terbawa suasana yang terlalu santai dan terkesan cuek.

Selain itu, penampilan ini juga penting jika pada sewaktu-waktu kamu mendapat panggilan meeting online dengan rekan-rekan kantor.

Menentukan Jam Kerja dan Mematuhinya

Tentukan jam kerja ketika WFH seperti halnya ketika kamu sedang bekerja di kantor. Ketika harus bekerja 8 jam dalam satu hari misalnya, maka tentukanlah mulai dari jam berapa sampai dengan jam berapa.

Misalkan mulai dari jam 8 pagi sampai dengan jam 16 sore. Kamu usahakan ikuti jadwal tersebut mulai dari awal sampai dengan akhir jam kerja. Tentu saja waktunya makan dan salat juga jangan kamu tinggalkan.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu coba agar tetap produktif ketika WFH dan yang tidak boleh kamu lupakan, tetap jaga kesehatan dan selalu positif thinking.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *