Bupati Sleman Hingga Ketua PRK MUI DIY Mengucapkan Selamat Hari Ibu, Ini Harapan dan Pesannya

selamat hari ibu
Bupati Sleman dan Ketua MUI DIY Bidang Perempuan Remaja dan Keluarga (PRK) hadir dalam Pengukuhan Perempuan LDII DIY, Minggu (18/12/2022).

Jogjakeren.com – Sudah menjadi fitrah seorang ibu mengandung dan melahirkan, serta menjadi kewajiban orangtua dalam memberi nama, membesarkan, dan mendidik anak-anaknya. Peran seorang ibu ini dituturkan oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) LDII DIY dalam Pengukuhan Perempuan LDII DIY, Minggu (18/12/2022).

Bertepatan dengan Hari Ibu ke-94, Bupati Sleman, Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo mengucapkan selamat hari Ibu. “Saya mengucapkan Selamat Hari Ibu untuk ibu-ibu di Kabupaten Sleman. Semoga semua ibu menjadi ibu yang berdaya saing mewujudkan Indonesia bersatu,” ucap Kustini.

Ketua MUI DIY Bidang Perempuan Remaja dan Keluarga (PRK) Dra. Hj. Habibah Musthafa, M.Si. juga turut mengucapkan selamat Hari Ibu. “Semoga hari ibu menjadi hari yang bahagia bagi semua perempuan (ibu). Semoga kita (ibu) bisa menunjukkan kualitas dan kuantitas kita untuk meningkatkan peran serta mendidik anak bangsa,” tutur Hj. Habibah.

Read More

Dalam menunjang pendidikan, Ketua DPW LDII, Atus Syahbudin, S.Hut., M.Agr., Ph.D. menjelaskan bahwa gizi yang memenuhi anak atas pemberian ibu dapat menjadikan generasi yang sehat. Hal disampaikan karena salah satu masalah besar dalam membesarkan anak adalah stunting.

“Untuk itulah, para ibu memberi gizi yang terpenuhi sehingga menjadikan generasi yang sehat dalam pendidikan,” tutur dosen UGM ini.

Ketua Perempuan LDII DIY, Prof. Dr. Dra Eli Rohaeti, M.Si., juga turut memberikan pesan kepada ibu dalam mendidik anak. “Seorang ibu atau orangtua juga harus mengenali dirinya sendiri. Setelah kita bisa mengenali diri kita sendiri, lalu kita bisa mencoba mengenali diri anak-anaknya,” tutur Eli yang juga dosen UNY.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *