Rekomendasi film anak sekolah yang mengangkat kisah anak sekolahan, memang selalu berhasil menarik banyak perhatian. Pasalnya, alur cerita yang disajikan biasanya terasa ringan dan selalu asyik untuk ditonton.
Selain mengandung banyak pesan yang bermakna, adegan maupun cerita di dalamnya juga sering membuat bernostalgia di masa sekolah.
Rekomendasi Film Anak Sekolah Penuh Inspirasi
Rekomendasi film anak sekolah dapat dijadikan hiburan yang cocok untuk anak-anak sekolah. Selain menghibur, film ini juga mengandung motivasi yang mampu memberikan inspirasi agar lebih bersemangat dalam mewujudkan cita-cita. Berikut rekomendasi filmnya.
- Laskar Pelangi
Film tentang pendidikan ini sudah begitu populer, tidak hanya di Indonesia bahkan sampai di luar negeri. Laskar Pelangi diangkat dari sebuah novel karya Andrea Hirata yang mempunyai pesan sangat menginspirasi dan penuh motivasi untuk belajar demi mengejar cita-cita.
Mengisahkan tentang sebuah sekolah di Bangka pada tahun 1970 yang hampir tutup dikarenakan kekurangan siswa. Di sekolah tersebut juga hanya terdapat satu orang guru dan 10 siswa yang tetap ceria dan semangat untuk mencari ilmu meskipun dalam keadaan yang serba kekurangan.
- Negeri 5 Menara
Negeri 5 Menara menjadi film motivasi yang mengisahkan tentang kehidupan seorang anak bernama Alif. Anak yang berasal dari Minang ini dikenal pandai dan visioner tentang pendidikannya. Alif merencanakan sendiri pendidikannya mulai dari lulus sekolah dasar sampai ke perguruan tinggi.
Baca Juga : Diskusi Sastra: J.S. Khairen Hubungkan Hati dan Pikiran Pembaca Lewat Karyanya
Namun, rencana Alif tidak berjalan sesuai dengan keinginan setelah orang tuanya meminta meneruskan sekolah ke pondok pesantren. Setelah dijalaninya, Alif sadar bahwa belajar di pondok bukan akhir dari jalannya untuk menggapai cita-cita. Bersama teman-teman di pondok, Alif justru memiliki ambisi yang lebih besar untuk menaklukkan dunia.
- Sepatu Dahlan
Film yang diangkat dari kisah nyata ini menceritakan tentang masa kecil Dahlan Iskan yang hidup dalam kemiskinan. Di tengah kemiskinan, Dahlan hanya memiliki mimpi untuk bisa punya sebuah sepeda dan sepatu. Hal tersebut diinginkan karena Dahlan setiap harinya harus berjalan puluhan kilometer tanpa beralaskan kaki untuk bersekolah ke pesantrennya.
Dahlan tidak pernah putus semangat walaupun dalam keadaan yang serba terbatas. Dirinya terus berusaha dan berjuang menjadi lebih baik untuk bisa membanggakan orang-orang di sekitarnya.
Itulah beberapa rekomendasi film anak sekolah yang bisa dijadikan sebagai sarana untuk kembali membangkitkan semangat belajar dan penuh inspirasi.