Beberapa Pejabat di DIY Ucapkan Selamat Munas IX LDII, Ini Pesannya

Munas IX LDII
Bupati Sleman Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo.

Jogjakeren – Perhelatan akbar Musyawarah Nasional (Munas) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) ke-9 tinggal menghitung hari, namun gema Munas sudah menggaung di dunia maya. Di beberapa kota besar di Indonesia gaung Munas turut menghiasi papan-papan media, baik cetak maupun elektronik, baik dari sudut Ibu Kota Provinsi maupun Ibu Kota Kabupaten/Kota se-Indonesia.

Selain itu, gaung ucapan Selamat Munas di beberapa media sosial melalui video pendek berdurasi 1.5menit mengalir dari para pejabat mulai tingkat Kelurahan, Wali Kota, Bupati, Gubernur dan Pejabat Tinggi Negara lainnya.

Begitu pula dengan beberapa pejabat tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) turut mengucapkan Selamat Munas melalui video pendek. Berikut ucapannya.

Bacaan Lainnya

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi DIY KH Thoha Abdurrahman saat menerima silaturahmi pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) LDII Provinsi DIY mengucapkan, “Selamat atas akan terlaksananya Munas ke-9, mudah-mudahan Munas akan membawa kebaikan kita bersama sehingga nanti Munas LDII akan menyatukan umat Islam seluruh Indonesia,” ucapnya.

Selamat dan Sukses pelaksanaan Musyawarah Nasional ke-9 Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), kami berharap Munas LDII dengan tema Penguatan Sumber Daya Manusia Profesional Religius untuk Ketahanan dan Kemandirian Bangsa Menuju Indonesia Maju bisa berjalan dengan lancar dan menghasilkan putusan rekomendasi dan pelaksanaan yang membawa manfaat bagi rakyat, bangsa dan negara. LDII untuk bangsa Indonesia,” kata Bupati Sleman Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo.

Anggota DPRD Kabupaten Sleman Fraksi Partai Golkar Indra Bangsawan, S.E. juga turut mengucapkan selamat Munas IX LDII. “Selamat dan Sukses atas pelaksanaan Munas yang ke-9 Lembaga Dakwah Islam Indonesia dengan tema Penguatan SDM Profesional Religius untuk Ketahanan dan Kemandirian Bangsa Menuju Indonesia Maju, nantinya bisa berjalan dengan lancar dan menghasilkan keputusan yang direkomendasi dan pelaksanaan yang membawa manfaat bagi bangsa dan negara. Terima kasih, LDII untuk bangsa“.

Sementara itu, Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta menuturkan, “Kepada Lembaga Dakwah Islam Indonesia, kami mengucapkan selamat dan sukses pelaksanaan Musyawarah Nasional ke-9 Lembaga Dakwah Islam Indonesia pada tanggal 7 sampai dengan 8 April 2021 di Pondok Pesantren Minhajurrosyidiin, Jakarta Timur. Kami berharap Munas LDII dengan tema Penguatan SDM Profesional Religius untuk Ketahanan dan Kemandirian Bangsa Menuju Indonesia Maju bisa berjalan lancar dan menghasilkan keputusan rekomendasi dan pelaksanaan yang membawa manfaat bagi rakyat, bangsa dan negara. LDII untuk bangsa,” tuturnya.

Kapolres Gunungkidul AKBP Agus Setiawan, S.I.K. juga turut mengucapkan selamat Munas IX LDII. Berikut pesannya. “Selamat dan Sukses pelaksanaan Musyawarah Nasional LDII yang ke-9 dengan tema Penguatan SDM Profesional Religius untuk Ketahanan dan Kemandirian Bangsa Menuju Indonesia Maju, semoga LDII senantiasa memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan bangsa dan negara sesuai peran posisi tanggung jawab sebagai komponen bangsa dalam bingkai kebhinekaan, serta bersama Polri mewujudkan tansiqul harokah dalam menciptakan situasi kamtibmas yang nyaman dan kondusif. Salam Presisi”.

Selain ucapan selamat Munas IX LDII melalui video pendek, ucapan Selamat dan Sukses Munas IX LDII juga terpampang melalui spanduk di sudut jalan. Sebagaimana ucapan dari Bupati Kulon Progo Dr. H. Sutedjo dan Wakil Bupati Kulon Progo Fajar Gegana, “Sukseskan Munas IX LDII 7-8 April 2021 di Pondok Pesantren Minhajurrosyidiin dengan tema Penguatan SDM Profesional Religius untuk Ketahanan dan Kemandirian Bangsa Menuju Indonesia Maju”.

Munas IX LDII
Spanduk ucapan selamat dan sukses Munas IX LDII dari Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo

Munas IX LDII akan digelar pada 7-8 April 2021 di Pondok Pesantren Minhajurrosyidiin, Lubang Buaya, Jakarta Timur. Musyawarah Nasional yang rencananya dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo langsung dari Istana Negara Jakarta dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia KH. Ma’ruf Amin serta pejabat tinggi negara RI lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *